Dukung Kemajuan Ketahanan Pangan, Kodim 0508 Gelar Sosialisasi Pertanian Terpadu
Depok, Laras Post Online - Komando Distrik Militer (Kodim) 0508 Depok menggelar sosialisasi pertanian terpadu berbasis organik untuk wilayah Kodim 0508/Depok di Kelurahan Leuwinanggung, Kecamatan Tapos, Depok, Jumat (10/04/2015). Acara ini turut dihadiri Wakil Wali Kota Depok Idris Abdul Shomad, Sekretaris Dinas Pertanian dan Perikanan (Distankan) Kota Depok Muksit Hakim, serta para kelompok tani di Kota Depok.
Dandim 0508 Kota Depok, Letkol Inf Santosa mengatakan, kegiatan ini akan berkesinambungan dalam rangka swasembada pangan di Kota Depok. Berbagai kategori akan dilakukan, untuk Kota Depok sendiri, Kodim akan berperan sebagai pendamping swadaya untuk para petani. �Kami menjalankan amanah yang diberikan Presiden untuk swasembada pangan, ini merupakan langkah awal pelaksanaannya,� tutur Santosa.
Dalam hal ini, melalui pemerintah pusat, presiden menargetkan swasembada pangan selama tiga tahun. Disisi lain, pihak kementerian juga menargetkan hal tersebut dalam satu tahun.
Sementara itu, Wakil Wali Kota Depok Idris Abdul Shomad mengungkapkan, bahwa Kota Depok sendiri masih memiliki banyak lahan yang dapat dimanfaatkan untuk kemajuan ketahanan pangan. Karena lahan sawah yang ada mencapai 164 ha yang tersebar di beberapa wilayah di Kota Depok.
�Lahan sudah ada, selanjutnya untuk manajemen dan pengelolaan harus baik agar nantinya swasembada pangan yang diharapkan dapat terpenuhi,� ungkap Mantan Sekjen Ikatan Da�i Indonesia (IKADI) tersebut.
Terakhir, Alumni Gontor ini berharap kedepannya masing-masing elemen baik anggota Kodim, kelompok tani, maupun Pemerintah Kota Depok dapat bersinergi pada swasembada pangan, terutama beras. Sehingga bentuk implementasinya terbukti, tidak hanya sebagai wacana saja.(David)
No comments