Breaking News

,

OnlineKASAU DILANTIK SEBAGAI MAJELIS PEMBIMBING SAKA DIRGANTARA

Mabesau, Laras Post Online - Kepala Staf Angkatan Udara Marsekal TNI  Agus Supriatna dilantik sebagai  Ketua Majelis Pembimbing Satuan Karya Dirgantara (Ka Mabi  Saka Dirgantara)  oleh Ketua Kwartir Nasional (Ka Kwarnas) Gerakan Pramuka Adhyaksa Dault di gedung Auditorium Denma Mabesau, Cilangkap, Senin (13/4).  Bertindak sebagai Pemimpin Saka Dirgantara (Pinsaka) adalah Kepala Dinas Potensi Dirgantara (Kadispotdirga) Marsma TNI Nil Handri masa bhakti  2013-2018.  
Dalam sambutannya, Kasau Marsekal TNI Agus Supriatna mengatakan,  sesuai dengan amanat Undang-Undang RI No 34 tentang TNI pasal 10 tentang tugas TNI Angkatan udara yang salah satunya adalah melaksanakan pemberdayaan wilayah pertahanan udara. Hal ini tentunya dapat diimplementasikan melalui gerakan pramuka yang diwadahi Satuan Karya Pramuka Dirgantara (Saka Dirgantara) untuk memberdayakan sumber daya nasional yang dimiliki khususnya potensi dirgantara
Lebih lanjut Kasau mengatakan bahwa Pramuka adalah salah satu pelaku pendidikan non formal dan merupakan jalur strategis dalam rangka membangkitkan semangat bangsa khususnya kaum muda Indonesia. Sejalan dengan kebijakan pemerintahan saat ini, terkait dengan revolusi mental, maka Saka Pramuka Dirgantara harus ikut berperan aktif secara nyata melalui berbagai kegiatan yang positif. Kegiatan yang dapat menbangkitkan semangat kebangsaan, yaitu dengan memberdayakan kegiatan krida pengetahuan kedirgantaraan.
Seementara itu, Ka Kwarnas Gerakan Pramuka Adhyaksa Dault mengatakan, bahwa tujuan dari Pramuka Saka Dirgantara adalah membentuk karakter kaum muda yang cinta tanah air, membentuk karakter bela negara, menumbuh kembangkan tunas bangsa dan membangun lebih baik, serta memiliki keterampilan hidup
Hadir pada kegiatan tersebut Pangkoopsau I Marsda TNI Dwi Putranto, Kadiswatpersau Marsma TNI Imran Baidirus, serta beberapa personel TNI AU yang ditunjuk sebagai anggota Saka Dirgantara. (Dispennum/tim)

No comments

Featured post

Panglima TNI Kunjungi Yonif 731/Kabaresi Maluku

Ambon, Laras Post. Bersyukur pada Tuhan Yang Maha Esa malam ini saya bisa hadir di tengah kolam renang yang masih kering ini. Saya data...