Breaking News

,

Definisi Rilis Album perdana Bebaskan

Jakarta, Laras Post Online - Setelah 3 tahun berkecimpung di dunia musik, Definisi, grup musik beraliran alternatif rock ini akhirnya resmi merilis album perdana bertajuk Bebaskan, Kamis (23/4) kemarin.

Album band asal Jakarta yang digawangi Abdee (vokal), Ichsan (bass), Reza (gitar utama), Wawan (dram) dan Hendrik (gitar) ini berada dalam naungan Greenland Indonesia, label musik yang juga menaungi beberapa band, seperti Fungky Kopral, Voodoo, Sawung Jabo, Siklus Barock dan Evoria, berisi 11 lagu, dengan singel andalan �Negativmu�.

�Perjalanan rilis album ini lumayan lama, yaitu 3tahun. Waktu yang lama ini disebabkan oleh beberapa faktor, antara lain pergantian formasi dan kesibukan masing-masing personel. Di antara kami ada yang sibuk kerja, ada juga yang sibuk kuliah dan skripsi,� ungkap Ichsan mewakili Definisi.

Apa sih yang membuat Definisi berbeda dengan grup musik bergenre serupa? �Kami optimis dengan kekuatan lirik dan musik yang kami miliki. Saat ini, peminat musik di Indonesia semakin banyak dan beragam, mereka tidak hanya menyukai satu atau dua genre saja, tapi hampir semua genre. Inilah yang membuat kami yakin punya ruang untuk diminati. Salah satu keunikan lagu Definisi adalah tidak adanya bagian reffrain pada beberapa lagu,� ucap Hendrik Luberto, gitaris sekaligus produser album ini.


Melalui karya-karyanya, Definisi berharap bisa menjadi inspirator di jalur musik alternatif rock dan bisa memberikan kontribusi yang lebih baik dalam perkembangan industri musik tanah air. (Maslim)

No comments

Featured post

Panglima TNI Kunjungi Yonif 731/Kabaresi Maluku

Ambon, Laras Post. Bersyukur pada Tuhan Yang Maha Esa malam ini saya bisa hadir di tengah kolam renang yang masih kering ini. Saya data...