Header Ads


Akibat Dilalui Truk Besar, Jalan ke SMAN Gunung Sindur Rusak

Bogor, Laras Post Online- Saat musim kemarau tiba para siswa dan guru SMAN Gunung Sindur mengeluh akibat dihiasi debu beterbangan dan pada musim hujan jalan tersebut becek, di musim kemarau saat ini banyak debu beterbangan bagaikan asap yang mengepul dan sangat mengganggu pernapasan  bagi siswa dan siswi SMAN Gunung Sindur, karena lokasi sekolah yang dekat jalan.
Hampir semua Siswa/Siswi SMAN Gunung Sindur mengeluh karena maraknya truk/tronton bermuatan over kapasitas melintasi di depan  sekolah mereka dan suara bising kendaraan, menggangu proses belajar mengajar, Sepanjang jalan tersebut rata-rata truk bermuatan puluhan ton itu,Sepertinya terlepas dari pengawasan dinas perhubungan setempat, demikian ditegaskan Kepala Sekolah SMAN Gunung Sindur,Wawan Hermawan dan wakil Kepala Sekolah di Bidang Kesiswaan Rochmat. Spd dalam perbincangan kepada wartawan baru-baru ini di ruang kerjanya.
Menurut Rochmat bila hal ini dibiarkan dan tidak ada pengawasan lebih ketat terkait over kapasitas muatan tak hanya mengancam kerusakan jalan bahkan merusak lingkungan sepanjang jalan yang dilintasi truk tersebut. Banyak warga yang terserang penyakit pernapasan akibat polusi udara yang diakibatkan oleh debu. 
Dengan kondisi lingkungan dan jalan yang buruk, sangat mempengaruhi minat orang tua menyekolahkan anaknya di SMAN GunungSindur, terbukti pada penerimaan siswa/siswi baru tahun ini menurun drastis, Permasalahan ini sudah pernah di laporkan kepada DPRD kab.Bogor, Dinas Pendidikan, Bahkan ke Bupati pun sudah dilaporkan, namun hingga kini realisasinya tak kunjung tiba, Mestinya Dishub Kabupaten Bogor mengatur jam kerja truk/tronton misalkan jam 7 malam baru beroperasi  jadi tidak mengganggu aktivitas warga setempat, maupun siswa/siswi dapat melaksanakan kegiatan belajar dengan nyaman, katanya. (AMSER/DAVID)

1 comment:

  1. Distributor / Supplier Importir Spare Part Truck
    & Spare Part Alat Berat (Heavy Equipment)
    - Specialist Nozzle,Plunger,Injection/Injector -
    Murah , Berkualitas dan berGaransi di Jakarta

    Hubungi :
    NIcko JuLiant
    0853-6811-1135
    0817-0139-600
    Pin
    20F05300
    Aris Leo
    089651665048
    Pin
    7DDE5EE6

    atau kunjungi,
    www.jual-sparepart.com
    www.trukmitsubishi.com
    (Dapat memilih dan melihat produk-produk kami) ....trim's

    ReplyDelete

Terimakasih, apapun komentar anda sangat kami hargai

Powered by Blogger.