Header Ads


Ibrahim Kadir T SH Siap Calon Walikota Depok

Calon Walikota Depok Ibrahim Kadir T.SH
Depok, Laras Post Online - Meski pemilihan umum kepala daerah (Pemilukada)  Kota Depok akan berlangsung pada tahun 2015, namun sudah ada nama yang muncul ke permukaan.  Salah satunya, Ibrahim Kadir Tuasamu yang akan maju dalam bursa Pemilukada Kota Depok dari jalur independen.
“Saya ingin ada perubahan  di Kota Depok,” ujar Ketua LBH Kosgoro Kota Depok itu, pada media, belum lama ini di kantornya.
Ibrahim menyatakan, bahwa banyak hal yang harus dilakukan untuk kemajuan Kota Belimbing. Terlebih lagi, Depok berada dalam urutan kedua sebagai Kota terkorup. Belum lagi banyak permasalahan tanah yang terjadi di masyarakat dan butuh penyelesaiannya. Sebab LBH yang ditanganinya sering menerima aduan dan melakukan advokasi.
“Banyak masyarakat yang tidak mengetahui hukum dan kita beri sosialisasi tentang hukum melalui LBH Kosgoro. Untuk Depok lebih baik,  perlu ada perubahan pada sistem. Selain itu, Depok adalah milik rakyat.  Pola yang harus kita rubah,  bukan ganti rugi tapi ganti untung yang diterapkan,” tandasnya.
Menurut Ibrahim, para calon kandidat biasanya  selalu membuat tim Public Relation Marketing agar  partai mengusung atau untuk  berkoalisi. Namun, ia yakin justru partai yang melamarnya serta dukungan masyarakat akan datang.
Hingga saat ini, dukungan berupa foto copy KTP sudah terkumpul 30.000 lebih. Jumlah tersebut akan memenuhi persyaratan pada saat waktu yang ditentukan.
“Masyarakat itu, sekarang sudah tidak melihat lagi dari partainya apa. Tapi, dari figur dan track recordnya. Untuk itu, dengan kondisi masyarakat yang heterogen saya turun dan maju sebagai calon Walikota Depok  dari independen,” paparnya.
Ibrahim menyatakan bahwa ia telah mendapatkan dukungan dari Kosgoro. Namun ia enggan menyebut siapa yang akan mendampinginya dalam Pemilukada Depok 2015. (David)

1 comment:

  1. Gimana Pak Binyamin dr Ds Randusongo Ngawi Jawa Timur masih komunikasi sama pak Ibtahim Kadir Tuasanu gak yg masalah CPNS itu?

    ReplyDelete

Terimakasih, apapun komentar anda sangat kami hargai

Powered by Blogger.