Kantor Kelurahan Jatimurni Selesai Dibangun, Lurah Gelar Syukuran Bersama Forum RT/RW
![]() |
| Dok, Laras post |
Bekasi.Laras post. — Pembangunan Kantor Kelurahan Jatimurni, Kecamatan Pondok Melati, telah resmi rampung. Sebagai bentuk rasa syukur, Pemerintah Kelurahan bersama para stakeholder menggelar acara syukuran pada Jumat (28/11/2025).
Acara berlangsung sederhana namun penuh khidmat. Hadir jajaran perangkat kelurahan, tokoh masyarakat, Forum RT/RW se-Kelurahan Jatimurni, Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB), serta sejumlah tokoh ulama di wilayah Jatimurni. Syukuran dipimpin oleh KH. Rahamadin Afifi, yang memimpin doa bersama sebagai ungkapan syukur atas selesainya pembangunan gedung baru. Kegiatan juga dirangkaikan dengan pemberian santunan kepada anak yatim.
Momen kebersamaan semakin lengkap dengan pemotongan tumpeng oleh KH. Rahamadin Afifi, kemudian diserahkan langsung kepada Lurah Jatimurni, Muhamad Adhie, sebagai simbol rasa syukur sekaligus harapan agar pelayanan masyarakat di kantor kelurahan yang baru semakin berkah dan bermanfaat.
Dalam sambutannya, Muhamad Adhie menyampaikan bahwa pembangunan kantor ini merupakan langkah strategis untuk mendorong peningkatan kualitas pelayanan publik.
“Pembangunan kantor kelurahan ini berlangsung kurang lebih enam bulan dan tepat pada 28 November selesai. Dengan adanya gedung baru ini, kami berharap pelayanan kepada masyarakat semakin prima—lebih optimal, cepat, dan nyaman. Terima kasih kepada seluruh pihak dan unsur masyarakat yang telah mendukung hingga proses. pembangunan tuntas,” ujarnya.
Acara ditutup dengan ramah tamah dan doa bersama sebagai simbol harapan agar kantor kelurahan yang baru membawa manfaat dan kemajuan bagi seluruh warga Jatimurni. (Egi)






Post a Comment