Breaking News

,

Awali Aktivitas, Pangdam Jaya Bersama Jajarannya Laksanakan SKJ 88

Pangdam Jaya/Jayakarta Mayjen TNI Untung Budiharto (kedua kanan) bersama Prajurit Kodam Jaya saat melaksanakan Senam Kesegaran Jasmani (SKJ) 88, di Lapangan Jayakarta, Makodam Jaya, Cililitan, Jakarta Timur, Selasa (31/01).

JAKARTA, LARAS POST - Mengawali aktivitasnya, Pangdam Jaya/Jayakarta Mayjen TNI Untung Budiharto bersama Prajurit TNI dan PNS Kodam Jaya melaksanakan Senam Kesegaran Jasmani (SKJ) 88, di Lapangan Jayakarta, Makodam Jaya, Cililitan, Jakarta Timur, Selasa (31/01/2023).

Kegiatan ini merupakan realisasi perintah dari Panglima TNI agar seluruh Kotama dan Satuan-satuan TNI AD melaksanakan SKJ 88 sebanyak 2 (dua) kali seminggu, yakni hari Selasa dan Jum’at sebelum melaksanakan olahraga umum masing-masing.

Dipandu oleh personel Jasmani Militer dari Jasdam Jaya, SKJ 88 dimulai dengan gerakan peregangan, selanjutnya tahap pemanasan, inti senam dan pendinginan yang dilakukan sebanyak 2 kali. Dimana tahapan-tahapannya harus dilakukan dengan benar agar mendapatkan hasil yang maksimal dan dapat dirasakan oleh tubuh.

"Dengan dilaksanakanya senam SKJ 88 bersama ini, diharapkan Prajurit dan PNS Makodam Jaya/Jayakarta senantiasa sehat, bugar, imunitas meningkat dan tubuh tetap prima serta terhindar dari penyakit. Jika sudah bugar dan sehat, otomatis akan selalu siap melaksanakan tugas dengan maksimal,” pesan Pangdam. 

Setelah sempat redup, senam SKJ 88 ini kembali populer dan menjadi salah satu senam wajib di lingkungan TNI. (Her/As)

No comments

Featured post

Panglima TNI Kunjungi Yonif 731/Kabaresi Maluku

Ambon, Laras Post. Bersyukur pada Tuhan Yang Maha Esa malam ini saya bisa hadir di tengah kolam renang yang masih kering ini. Saya data...