Header Ads


Veteran Minta Pemerintah Baru Perhatikan Kemakmuran Rakyat

Presiden SBY menerima para Veteran di istana negara.
Jakarta, Laras Post Online  – Pejuang kemerdekaan meminta pemerintah baru untuk lebih memperhatikan kesejahteraan rakyat dan keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).
Salah seorang  anggota veteran dari Resimen Ronggolawe 28, Batalion 2 Rochmat S Sasmita (84) menyatakan, para pejuang untuk merebut kemerdekaan secara bahu membahu dengan rakyat, setelah sekian waktu merdeka, maka saatnya kesejahteraan rakyat lebih diperhatikan.
“Saya titip rakyat. Dulu kami berjuang tanpa pamrih banyak dibantu oleh rakyat, rakyat yang menghidupi kami. Sekarang saatnya memakmurkan rakyat. Rakyat jangan sampai disengsarakan,” kata Rochmat S Sasmita (84), veteran dari Resimen Ronggolawe 28, Batalion 2, pada Senin (11/8/2014) di Balai Sarbini Jakarta.
Veteran juga berharap agar presiden selanjutnya bisa menjaga keutuhan NKRI. “Persatuan jangan sampai pecah belah. Antarsuku harus bersatu. Pembangunan juga perlu diteruskan karena generasi muda memerlukan itu. Tapi politik Indonesia jangan didikte oleh kapitalis,” ujarnya penuh semangat.
Peringatan Hari Veteran Nasional (HVN) ke-65 itu, dihadiri 800-an veteran dari seluruh Indonesia. Hadir pada kesempatan itu, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dan Presiden terpilih Joko Widodo. Hadir juga Ketua LVRI, Letnan Jenderal (Purnawirawan) Rais Abin, Ibu Negara Ani Yudhoyono, para menteri Kabinet Indonesia Bersatu II, Panglima TNI, Jenderal TNI Moeldoko, Kepala Kepolisian Indonesia, Jenderal Polisi Sutarman, dan para pejabat lain.
Presiden SBY pada kesempatan itu, meminta kepada Joko Widodo bila menjadi presiden nanti, memastikan kedaulatan Indonesia tidak diganggu pihak manapun.
SBY menyatakan, tahun 2045 mendatang, 100 tahun kemerdekaan Indonesia. “Kita ingin Indonesia yang menjadi negara yang kuat dan maju, politik kuat, ekonomi kuat, pertahanan kuat, bagaimanapun kekuatan pertahanan harus kita jaga, keutuhan NKRI adalah harga mati,” ujarnya.
SBY menegaskan, jika Jokowi ditakdirkan jadi pemimpin Indonesia, harapan veteran dan rakyat Indonesia kedaulatan dapat dijaga. “Tidak boleh siapapun mengganggu kedaulatan kita,” tegasnya. (her)

No comments

Terimakasih, apapun komentar anda sangat kami hargai

Powered by Blogger.