BNI Syariah Gelar Program “Mutiara Bangsa Berhasanah”
Jakarta, Laras Post Online - Dalam milad-nya yang ke-4 sejak menjadi bank umum syariah (BUS), kini Bank BNI Syariah meluncurkan program “Mutiara Bangsa Berhasanah 2014″. Program yang digelar mulai 19 Juni sampai 19 September 2014 ini merupakan ajang pencarian sosok yang berperan pada peningkatan dan pengembangan ekonomi kecil di daerah.
Pencarian sosok yang berperan pada peningkatan ekonomi kecil dilaksanakan dengan mengerahkan kantor cabang BNI Syariah di seluruh pelosok nusantara. Dengan program ini, BNI Syariah berupaya mendorong perekonomian masyarakat lewat sinergi pendidikan pengelolaan keuangan, peningkatan pengetahuan administrasi usaha, dan bantuan permodalan.
“Mulai hari ini kami mencanangkan Mutiara Bangsa Berhasanah. Dengan ini kami ingin menyebarkan virus kebaikan,” kata Direktur Utama BNI Syariah, Dinno Indiano, kepada wartawan, di Jakarta, Kamis, 19 Juni 2014.
Dinno menambahkan, lewat program Mutiara Bangsa Berhasanah BNI Syariah juga ingin menunjukan kepada masyarakat luas bahwa di Indonesia ini masih banyak orang-orang yang positif dan memberi manfaat bagi orang lain. “Kami ingin menunjukan bahwa masih ada orang-orang yang positif di negeri ini. Kita berharap banyak masyarakat yang berpikir positif,” tegasnya.
Dalam 4 tahun ini, tambah Dinno, bisnis perbankan BNI Syariah berjalan sangat baik. Secara rata-rata, sejak 2010 hingga 2014 BNI Syariah tumbuh 50% per tahun. “Aset kita di 2010 itu Rp5,6 triliun. Per akhir Mei 2014 sudah menjadi Rp16,8 triliun,” pungkas Dinno. (Maslim)




Post a Comment