Kecamatan Klapanunggal Gelar Musrenbang RKPD Perencanaan Tahun 2023
| Musrenbang Kecamatan Klapanunggal. |
BOGOR, LARAS POST - Acara Musyawarah Perencanaan Pembangunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (Musrenbang RKPD) Kecamatan Klapanunggal, Kabupaten Bogor, di Aula eks PT. Holcim, Selasa (25/01/2022).
Musrenbang tingkat kecamatan itu bertemakan membangun masa depan Kabupaten Bogor dengan Pancakarsa, dalam rangka mewujudkan Kabupaten Bogor Termaju, Nyaman dan Berkeadaban.
Pada kesempatan itu Camat Klapanunggal Drs. Ahmad Kosasi mengatakan, Musrembang ini merupakan akhir dari masa kerja Bupati dan Wakil Bupati Bogor, pada dasarnya prinsip Efisiensi dan pembukaan anggaran ini adalah penting. “Artinya Musrenbang di Kecamatan Klapanunggal ini adalah memberikan kesempatan kepada semua lapisan masyarakat khususnya warga Kecamatan Klapanunggal, apapun kesepakatan bersama dapat diterima dan tetap memberikan semangat demi kemajuan bersama,” pungkas Camat kerika memebrikan sambutan.
Pada ksempatan yang sama perwakilan dari Pemerintah Kabupaten Bogor melalui BAPPEDA LITBANG, Prima Yunita menuturkan, bahwa Musrenbang ini ada termasuk yang terakhir untuk kepemimpinan Bupati dan Wakil Bupati.
Dikatakannya, Musrenbang serentak yang dimulai dari 24 Januari s/d 17 Februari 2023 di 40 Kecamatan se-Kabupaten Bogor, Musrenbang ini bertujuan untuk menyepakati usulan prioritas di Lingkup Kecamatan, yang mendukung pencapaian target fisik untuk Pembangunan di tahun 2023.
“Pemerintah Kabupaten Bogor telah mengalokasikan Anggaran pembelanjaan dimana di tiap Desa / Kelurahan 1 milyar, dengan anggaran yang cukup besar diharapkan nantinya pemenuhan kebutuhan sarana serta pemberdayaan masyarakat di Desa/ Kelurahan dapat terpenuhi," ujarnya.
Musrenbang itu dihadiri oleh Staf Ahli, Camat dan Sekcam Klapanunggal, Kapolsek Klapanunggal, Danramil, Babinsa, KUA Klapanunggal, UPT Jalan dan Jembatan DPUPR, UPT Pengairan DPUPR, para Kepala Desa Se- Kecamatan Klapanunngal, Kepala K3S, Kepala MUI Kecamatan Klapanunggal, Ketua PGRI Kecamatan Klapanunggal, ketua KNPI kecamatan Klapanunggal, Pimpinan SBI, Pimpinan Indocement TBK, Pimpinan Wijaya karya, pimpinan P2LI Kecamatan Klapanunggal. (Ruly/Vid/Adv)



Post a Comment