17 Dokter Jadi PNS di RSUD Ibnu Sina Gresik Didemo PMII
![]() |
| PMII Gresik meminta keterbukaan proses penerimaan PNS dokter di Kabupaten Gresik yang rata-rata anak pejabat |
Mereka memprotes kebijakan Pemkab Gresik yang mengangkat sejumlah anak pejabat menjadi PNS dokter di RSUD Ibnu Sina.
Puluhan mahasiswa yang berdemo, membentangkan poster dan menyuarakan protesnya. " Penerimaan Pegawai Negeri Sipil di Pemda Gresik harus transparan. 17 PNS ini merupakan anak-anak Pejabat Pemkab Gresik" kata Budi Harianto koordinator aksi dalam orasinya.
Sebelumnya diberitakan, ada 17 dokter secara “siluman” diangkat menjadi PNS di RSUD Ibnu Sina. Mereka terdiri dari 8 dokter umum, 2 dokter gigi dan 7 dokter spesialis.
Dari data yang ada, beberapa di antaranya merupakan anak pejabat Pemerintah Kabupaten Gresik.
Seperti anak Sekretaris Daerah (Sekda) M Najib, anak Wakil Bupati Gresik Moh Qosim, anak Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Saputro dan anak Direktur Utama (Dirut) PDAM, Muhamad serta anak seorang pengusaha besar di Kecamatan Manyar Syaiful Arief. (Byj/Frd)




Post a Comment