Header Ads


MI Salafiyah Tingkatkan Kedisiplinan Para Siswa

Tampak Foto Salah satu guru saat memberikan pengarahan
tentang arti sebuah kedisiplinan kepada para muridnya (11/08)
Surabaya, Laras Post Online -  Perilaku Kedisiplinan memang penting untuk dilakukan, karena sekolah merupakan tempat bagi generasi calon pemimpin bangsa menimba ilmu pengetahuan dan berinteraksi dalam dunia keilmuan.  Disadari atau tidak oleh siswa, sekolah menjadi salah satu tempat penataran bagi mereka untuk belajar tentang banyak hal agar kelak menjadi orang yang eksis dan sukses. Disiplin menjadi salah satu faktor yang dapat membantu seseorang meraih sukses, tidak terkecuali disiplin pada siswa.
Setelah melewati masa P2DB (Penerimaan Peserta Didik Baru) MI-Salafiyah melakukan pengarahan tentang arti sebuah kedisiplinan terhadap siswa-siswi barunya, Madrasah yang memiliki visi misi untuk membentuk suatu generasi penerus yang beriman, berakhlakul karimah dan generasi yang mandiri tersebut telah sukses melakukan program kedisiplinan terhadap muridnya dengan salah satu rutinitas sebelum masuk sekolah, tepatnya pukul 07.00 dengan cara  berbaris di halaman sekolah, dan membaca doa bersama-sama sebelum memasuki kelasnya masing-masing.
Terkait P2DB Humas MI-Salafiyah menuturkan, untuk P2DB Tahun 2014 MI-Salafiyah menerima murid baru lebih banyak dari tahun sebelumnya. “Alhamdulillah madrasah kami ada sedikit ada kemajuan, pada saat tahun kemarin siswa madrasah kami berjumlah 824 siswa dan sekarang menjadi 834 siswa, sebenarnya kami bisa menerima siswa lebih dari itu, tapi pihak madrasah kami menolak sebab kami juga masih terkendala masalah ruangan, maka dari itu kami tidak mau melebihi kapasitas P2DB yang menurut anjuran madrasah kami dengan jumlah 150 siswa saja mas,” ujarnya.
Kepsek MI-Salafiyah menyatakan, untuk membentuk suatu karakter disiplin para siswa, pihaknya beserta seluruh staf madrasah juga mengadakan program outbound. “Dengan program tersebut suatu saat pasti akan tercipta karakter siswa yang tegas,  disiplin dan pola pikir yang mandiri, dan bukan hanya itu saja, kami juga mengadakan kegiatan ekskul untuk mengembangkan kepercayaan diri para siswa-siswi kami salah satunya ialah dengan mengadakan lomba paduan suara dan pidato di depan teman-temannya, hal tersebut juga bisa mengembangkan rasa percaya diri para murid-murid kami,“  tuturnya  (Ales)

No comments

Terimakasih, apapun komentar anda sangat kami hargai

Powered by Blogger.